rumahukm.com. Saat bicara soal branding, pasti nggak akan lepas dari bahasan brand awareness. Apa itu brand awareness? Banyak yang mengetahui, namun lebih banyak lagi yang belum paham esensinya.
Brand awareness adalah fondasi dari setiap strategi branding yang sukses. Peran brand awareness sangat penting karena ini adalah langkah pertama untuk menarik perhatian konsumen dan membuat mereka mengenal serta mengingat produkmu. Brand yang memiliki awareness tinggi cenderung lebih dipercaya oleh konsumen dan memiliki peluang lebih besar untuk dipilih dibandingkan dengan brand yang kurang dikenal. Tanpa brand awareness, bahkan produk terbaik sekalipun bisa sulit untuk bersaing di pasar yang kompetitif.
Strategi untuk meningkatkan brand awareness jelas mesti terencana dan menyeluruh:
- Awali dengan memahami target audiensmu dan di platform mana mereka menghabiskan waktu mereka
- Manfaatkan berbagai kanal pemasaran seperti media sosial, ads, artikel/blog, atau email marketing untuk menjangkau audiens lebih luas
- Jalin kerja sama dengan influencer, misalnya. Pastikan untuk menjaga konsistensi visual dan pesan brand kamu di semua platform agar brand mudah dikenali dan diingat.
Gimana cara mengimplementasikan strategi brand awareness dengan praktis dan kreatif?
- Gunakan konten yang menarik dan informatif untuk melibatkan audiens, seperti artikel blog, video tutorial, atau infografis
- Coba berpartisipasi dalam event tertentu atau bahkan menyelenggarakan event. Ini bisa dapat meningkatkan visibilitas brand kamu, lho. Kamu juga bisa memanfaatkan SEO dan kampanye PPC (Pay-Per-Click) untuk meningkatkan online presence-mu. Evaluasi dan ukur hasil dari setiap kampanye untuk mengetahui apa yang sudah oke dan apa yang perlu ditingkatkan.
Contoh brand yang berhasil meningkatkan brand awareness adalah Apple dan Coca-Cola. Apple menggunakan peluncuran produk yang spektakuler dan kampanye iklan yang inovatif untuk membuat setiap orang berbicara tentang produk mereka. Coca-Cola, dengan kampanye ikonik seperti “Share a Coke”, berhasil menjalin koneksi emosional dengan konsumen, membuat brand mereka jadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Dengan mengikuti jejak brand-brand ini dan berfokus pada strategi yang efektif, kamu juga bisa meningkatkan brand awareness dan mengukuhkan posisi brand-mu di pasar. Siapa yang nggak mau?
Ingin meningkatkan brand awareness bisnis kamu dan melihat pertumbuhan yang nyata? Follow akun IG @subiakto, subscribe YouTube Subiakto Official, dan baca artikel-artikel insightful di website www.subiakto.com.
Penulis: Nungki Mayangwangi